Bahasa Pemrograman Terbaik yang Digunakan untuk Membuat Website

Bahasa Pemrograman Terbaik yang Digunakan untuk Membuat Website

Oleh Universitas Cakrawala

20 December 2023

Pengembangan website telah menjadi bagian yang sangat penting dari dunia digital, dan bahasa pemrograman yang digunakan dalam proses ini memiliki peran yang sangat krusial. Jika kamu ingin berkecimpung di dunia programming, salah satu bidang yang banyak dibutuhkan oleh industri yaitu harus menguasai bahasa pemrograman website.

 

Untuk saat ini, ada banyak bahasa pemrograman website yang telah disediakan. Namun pada umumnya, bahasa pemrograman tersebut dibagi untuk 2 kebutuhan, yaitu untuk front end dan back end development.

 

Setiap bahasa pemrograman website memiliki karakteristiknya sendiri dan digunakan untuk tujuan-tujuan tertentu. Dalam artikel ini kami akan membahas secara mendalam mengenai beberapa bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan dalam pembuatan website. Simak informasi selengkapnya di bawah ini!

Apa itu Bahasa Pemrograman?

Bahasa pemrograman adalah bahasa yang dapat dimengerti oleh komputer sehingga bisa menjalankan program sesuai dengan perintah atau logika pada bahasa tersebut.

 

Programmer merupakan seorang penerjemah bahasa manusia menjadi bahasa komputer. Dengan artian, programmer akan menyusun logika dan menjadikannya bahasa komputer agar komputer dapat menjalankan program sesuai dengan logika tersebut.

 

Di dalam pengembangan sebuah website, bahasa pemrograman sangat dibutuhkan untuk menjadikan website seperti yang diinginkan oleh pengembangnya. Umumnya dalam satu website bisa menggunakan beberapa bahasa pemrograman yang dikombinasikan sehingga bisa digunakan dengan baik oleh para penggunanya.

 

Saat ini mungkin kita banyak menjumpai para programmer yang menawarkan layanan website instan. Layanan website instan ini tentu akan sangat memudahkan bagi seseorang yang ingin mempunyai website pribadi untuk kebutuhannya.

 

Akan tetapi, website instan tersebut bersifat umum dan banyak orang yang menggunakannya, sehingga mungkin akan banyak kemiripan antara website satu dengan website lainnya. 

 

Untuk bisa membedakannya, programmer akan mengubah baris kode pada bahasa pemrogramannya. Sehingga untuk pembuatan website sendiri bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhannya.

Contoh Bahasa Pemrograman Website

Untuk bisa mengembangkan sebuah website, maka sangat penting bagi programmer untuk menentukan bahasa pemrograman yang tepat. Bahasa pemrograman ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari website.

 

Bahasa pemrograman website akan disusun berdasarkan baris-baris kode yang disimpan dalam bentuk file. Beberapa file tersebut nantinya akan saling terhubung sehingga bisa menampilkan halaman website.

 

Berikut ini beberapa bahasa pemrograman yang sering digunakan oleh para pengembang website, diantaranya:

  1. Java

Java adalah bahasa pemrograman yang paling sering digunakan hingga saat ini. Java mulai dikembangkan pada tahun 1991 oleh Green Team yang dipimpin oleh Patrick Naughton dan James Gosling.

 

Bahasa pemrograman ini awalnya bernama OAK yang merupakan bahasa pemrograman berorientasi objek. Namun sejak diresmikan padai tahun 1995, Java langsung menarik perhatian para pengembang website sehingga menjadi bahasa pemrograman paling banyak digunakan hingga saat ini.

  1. Python

Python mulai dikembangkan oleh Guido van Rossum pada tahun 1990. Bahasa pemrograman ini dulunya bernama ABC dan banyak digunakan oleh perusahaan ternama dunia, seperti Google, Yahoo, dan NASA. 

 

Python adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi yang bisa digunakan untuk membangun aplikasi dari website maupun mobile.

  1. JavaScript

Kehadiran JavaScript yaitu dimulai pada tahun 1994 disaat internet dan website sedang berkembang pesat. Selain digunakan untuk pengembangan website, JavaScript juga digunakan untuk mengembangkan aplikasi mobile dan desktop.

 

JavaScript merupakan sebuah bahasa pemrograman yang berukuran kecil sehingga tidak membutuhkan memori besar dan mudah untuk dikembangkan. 

  1. PHP

Pada tahun 1994, PHP mulai dikembangkan dan menjadi bahasa pemrograman yang favorit bagi para pengembang website pada saat itu. PHP digunakan sebagai dasar bahasa pemrograman pada kebanyakan website saat ini. Bahkan sosial media seperti Facebook juga menggunakan PHP dalam pengembangannya.

 

Salah satu bahasa pemrograman ini cukup mudah dalam penggunaannya, bahkan banyak web server seperti apache dan IIS sudah mendukung penggunaan PHP.

  1. C#

C# atau biasa disebut dengan C Sharp ini merupakan penggabungan antara C dan C++. Salah satu bahasa pemrograman ini dikembangkan oleh perusahaan Microsoft. Maka dari itu, para penggunanya saat ini lebih ke pengembangan platform windows.

 

C# adalah bahasa pemrograman yang cukup fleksibel karena dapat digunakan di perangkat komputer sendiri dan dapat ditransmisikan melalui website serta dieksekusi oleh perangkat komputer lainnya.

  1. Matlab

Matlab sering digunakan untuk analisis data dan juga komputasi numerik. Bahasa pemrograman ini sering digunakan untuk memberikan akses LINPACK dan EISPACK tanpa harus mendalami Fotran.

 

Meskipun banyak digunakan untuk pengembangan bidang matematika dan statistika, bahasa pemrograman ini sering juga digunakan untuk mengembangkan sebuah website.

 

Nah, itulah beberapa contoh bahasa pemrograman yang sering digunakan oleh para pengembang website untuk dapat menampilkan tampilan website yang lebih menarik. Di dalam dunia digital yang terus berkembang, berbagai bahasa pemrograman ini menjadi elemen kunci untuk dapat menciptakan website yang dinamis, aman, serta inovatif.

 

Bagi kamu yang ingin kuliah di jurusan IT, segera mendaftarkan diri ke Cakrawala University. Cakrawala University akan membantu kamu untuk dapat berkarir di bidang IT, khususnya untuk menjadi seorang pengembang website.

 

Segera bergabung bersama Cakrawala University dan raih kesuksesanmu sekarang juga!

Share

Berita Terkait

Simak di Sini Apa Saja Mata Kuliah Bisnis Digital

Universitas Cakrawala

01 November 2023

Mengenal Lebih Dekat Apa Itu Kuliah Kelas Karyawan

07 November 2023

Bisnis Digital : Definisi, Konsep, Contoh, dan Peluangnya

07 November 2023

Kuliah Kelas Karyawan di Jakarta - Cakrawala University

Universitas Cakrawala

13 November 2023

Ini Perbedaan Institut, Universitas, Sekolah Tinggi dan Politeknik Agar Tidak Tertukar

Universitas Cakrawala

13 November 2023

Karir Menjanjikan, Ini Prospek Kerja Jurusan Ilmu Komputer yang Harus Kamu Tahu

Universitas Cakrawala

13 November 2023

Manajemen Keuangan Belajar Apa Saja? Ini Mata Kuliah yang Dipelajari!

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Mengenal Jurusan Data Science dan Prospek Kerjanya

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Hard Skill dan Soft Skill : Perbedaan, Contoh dan Tips Meningkatkannya

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Brainstorming : Pengertian, Tujuan, Contoh serta Cara Melakukannya

Universitas Cakrawala

16 November 2023

Prospek Kerja dan Gaji Lulusan Bisnis Digital

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Ini Dia Daftar Mata Kuliah Jurusan Sistem Informasi Serta Penjelasannya

Universitas Cakrawala

17 November 2023

Teknologi Digital : Pengertian, Jenis, dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Blended Learning : Pengertian, Manfaat dan Tahapannya

Universitas Cakrawala

16 November 2023

Apa Itu Marketing Analysis, Tugas hingga Jenjang Karirnya dan Gajinya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Digital Literacy : Pengertian, Contoh, dan Cara Meningkatkannya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Apa Itu Transformasi Digital, Fungsi dan Contoh Penerapannya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Apa Itu Analis Keuangan, Tugas, Gaji dan Skill yang Harus Dimiliki

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Apa Itu Manajemen Keuangan, Prinsip dan Fungsinya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Ini Dia Prospek Kerja Lulusan Manajemen Keuangan, Jenjang Karir, Serta Gajinya

Universitas Cakrawala

17 November 2023

Apa itu Digital Marketing, Contoh, dan Kelebihannya

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Digital Marketer : Tugas, Prospek Kerja, Jenjang Karir, dan Gaji

Universitas Cakrawala

16 November 2023

Auditor Adalah: Pengertian, Kode Etik, Jenis-jenis dan Tugasnya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Wajib Tahu, Ini Dia Manfaat Teknologi Informasi dalam Kehidupan Sehari-hari

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Pengertian Teknologi: Jenis-Jenis dan Manfaatnya Bagi Kehidupan Manusia

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Jl. Kemang Timur No.1, RT.14/RW.8, Pejaten Bar., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12510

© 2023 Cakrawala University. All Rights Reserved.