13 Universitas Favorit yang Punya Jurusan Cyber Security

13 Universitas Favorit yang Punya Jurusan Cyber Security

Computer Science
Tayang 14 April 2025
Diperbarui 14 April 2025
Waktu Baca 10 Minutes

Sudah Direview Oleh Andhika, S.Kom, M.Kom.

Ditulis oleh

Rahmawati

Saat ini, lulusan di bidang IT khususnya yang paham soal keamanan digital makin dibutuhkan banyak perusahaan. Soalnya, kasus kebocoran data di Indonesia makin sering terjadi dan jadi masalah serius.

 

Menurut data Kominfo, dari tahun 2019 sampai pertengahan 2024, tercatat ada lebih dari 100 kasus kebocoran data yang ditangani. Bahkan, Indonesia sampai masuk daftar 10 negara dengan kebocoran data terbesar di dunia.

 

Nggak heran kalau makin banyak perusahaan yang sadar pentingnya punya tim khusus buat jaga keamanan data. Karena itu juga, jurusan Cyber Security sekarang makin banyak dilirik dan mulai tersedia di berbagai universitas di Indonesia.

 

Lantas, jurusan ini bisa dipelajari di kampus mana aja, ya? Yuk, simak daftar universitas yang ada jurusan Cyber Security di artikel ini!

Apa itu Jurusan Cyber Security?

Jurusan Cyber Security adalah jurusan yang mempelajari cara melindungi sistem komputer, jaringan, dan data dari serangan siber. Jurusan ini sangat relevan dengan perkembangan teknologi digital yang makin canggih dan cepat.

 

Di sini, kamu bakal belajar banyak hal, mulai dari bagaimana merancang sistem keamanan yang kuat, menguji dan menganalisis keamanan jaringan, sampai memahami bagaimana cara melindungi data dari ancaman hacker atau malware.

 

Selain itu, kamu juga akan mempelajari tentang berbagai teknik kriptografi, manajemen risiko keamanan, serta cara mencegah dan mendeteksi potensi ancaman siber.

 

Dengan materi kuliah yang beragam, kamu bakal punya keahlian untuk merancang dan mengimplementasikan sistem pertahanan yang andal di dunia maya.

 

Baca Juga: Apa Bedanya Jurusan Sistem Informasi & Informatika? Simak Disini!

13 Universitas yang Ada Jurusan Cyber Security

Karena semakin pentingnya peran ahli keamanan digital, banyak universitas kini menawarkan jurusan Cyber Security yang siap melahirkan profesional di bidang ini.

 

Beberapa universitas di Indonesia yang memiliki jurusan Cyber Security, antara lain:

1. Universitas Indonesia (UI)

Secara umum, sebenarnya Universitas Indonesia (UI) nggak punya jurusan Cyber Security yang berdiri sendiri, tapi kamu tetap bisa mendalami ilmu keamanan siber lewat berbagai program atau konsentrasi yang ada di kampus ini.

 

Di Fakultas Teknik (FTUI) misalnya, kamu bisa mempelajari konsentrasi keamanan siber lewat Program Studi S1 Teknik Komputer. Program ini fokus pada pengembangan keahlian keamanan digital yang mendukung penguatan kapasitas siber di ASEAN.

 

Selain itu, di Fakultas Hukum (FHUI), kamu juga bisa mendalami aspek hukum yang berkaitan dengan dunia siber, dengan fokus pada keamanan siber dari perspektif hukum.

2. Universitas Cakrawala

universitas cakrawala

Sumber: cakrawala.ac.id

 

Nah, kalau kamu pengen belajar cyber security tapi lewat pendekatan yang lebih fleksibel dan up to date, Program Studi Sistem Informasi di Universitas Cakrawala bisa jadi salah satu pilihan yang patut kamu lirik.

 

Lewat jurusan ini, kamu nggak cuma belajar soal coding dan database aja. Ada juga mata kuliah yang ngebahas Manajemen dan Keamanan Jaringan, Analisis Masalah IT, sampai solusi-solusi praktisnya.

 

ilmu komputer

 

Menariknya lagi, kamu bisa mengeksplor topik-topik lanjutan yang relevan banget sama perkembangan dunia IT, kayak big data, Artificial Intelligence (AI), machine learningInternet of Things (IoT), sampai network engineer

 

Kurikulumnya disusun supaya kamu nggak cuma paham teori, tapi juga siap menghadapi tantangan nyata di industri digital.

 

Jadi, buat kamu yang pengen punya pemahaman luas tentang dunia IT sekaligus punya spesialisasi di bidang keamanan siber, Program Studi S1 Sistem Informasi di Universitas Cakrawala ini bisa banget jadi batu loncatan buat karier kamu ke depan.

3. Universitas Amikom Yogyakarta

Selanjutnya, ada Universitas Amikom Yogyakarta. Universitas yang terletak di Kabupaten Sleman, Yogyakarta ini punya Program Studi S1 Teknik Komputer dengan konsentrasi Cybersecurity dan IoT.

 

Di dalamnya, kamu bakal belajar dasar-dasar keamanan digital, mulai dari fundamental security sampai data security & cryptography. Topik lain yang juga dibahas termasuk cybersecurity fundamentals dan pemahaman soal cybercrime & criminal justice.

 

Konsentrasi ini menyajikan berbagai materi yang berkaitan dengan keamanan digital, baik dari sisi teknis maupun aspek hukum yang mendukungnya.

4. Politeknik Negeri Batam

Kalau kamu lagi cari universitas yang ada jurusan Cyber Security dengan pendekatan vokasi, Politeknik Negeri Batam bisa jadi salah satu referensi. Kampus ini punya Program Studi D4 Rekayasa Keamanan Siber (RKS) yang udah aktif sejak tahun 2020.

 

Program ini mengajarkan berbagai aspek penting dalam dunia keamanan digital, mulai dari arsitektur keamanan, kriptografi terapan, sampai manajemen risiko.

 

Pembelajarannya fokus pada perencanaan dan analisis sistem, termasuk menjaga aset digital saat transmisi, pemrosesan, dan penyimpanan.

 

Dengan kurikulum yang menyasar kebutuhan industri, program ini jadi salah satu alternatif buat mendalami cyber security dari sisi terapan.

5. Universitas Surabaya

Universitas Surabaya atau UBAYA juga jadi salah satu universitas yang punya jurusan khusus di bidang cyber security. Program ini tersedia lewat S1 Informatika dengan fokus Network & Cyber Security.

 

Program ini bernaung di bawah Fakultas Teknik dan menyoroti aspek jaringan serta keamanan data. Materi pembelajarannya mencakup teknologi infrastruktur jaringan, network security, dan data security.

 

Dengan kurikulum seperti ini, mahasiswa didorong buat memahami berbagai sisi penting dari sistem keamanan digital dan perlindungan data secara teknis.

6. Institut Teknologi Bandung (ITB)

Institut Teknologi Bandung juga termasuk dalam daftar universitas yang ada jurusan Cyber Security, meskipun hanya tersedia di jenjang S2. Program ini berada di bawah Magister Informatika, Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI-ITB).

 

Di sini, mahasiswa magister bisa mempelajari berbagai aspek keamanan siber secara mendalam. Beberapa mata kuliahnya antara lain Foundational Concepts in Security, Network Security, dan Cryptography.

 

Topik lainnya juga mencakup Threats and Attacks, Security Policy and Governance, sampai Incident Response dan manajemen risiko. Cocok buat kamu yang pengen naik level dalam dunia keamanan digital lewat studi pascasarjana.

 

Baca Juga: Kuliah Jurusan Sistem Informasi dan Teknologi! Skill Apa Saja

7. Universitas Tanjungpura

Bagi kamu yang tinggal di Kalimantan dan tertarik menjelajahi dunia cyber security, kamu bisa cek Program Studi S1 Sistem Komputer di Universitas Tanjungpura (UNTAN).

 

Meski secara spesifik belum punya jurusan khusus, program studi ini tetap memuat beberapa materi yang berkaitan dengan keamanan siber

 

Nantinya, mahasiswa akan belajar pemrograman, jaringan komputer, dan embedded system. Kurikulumnya juga mencakup topik seperti network infrastructure technology, network security, dan data security.

8. Universitas Binus

Kalau kamu lagi nyari universitas yang punya jurusan khusus Cyber Security, BINUS termasuk salah satu yang menyediakan program tersebut. Kampus ini punya Program Studi Cyber Security di bawah naungan BINUS School of Computer Science.

 

Program ini berfokus pada berbagai aspek keamanan siber dan pertahanan digital di dunia maya. Jadi, kamu nggak cuma belajar konsep dasar, tapi juga dapet pengalaman praktikal lewat pengujian sistem keamanan.

 

Selain itu, mahasiswa juga dikenalkan dengan teknologi pertahanan dan cara membangun arsitektur keamanan digital. Semua itu disusun buat bantu mahasiswa paham tantangan nyata di bidang cyber security.

9. Politeknik Siber dan Sandi Negara (SSN)

politeknik siber dan sandi negara

Sumber: poltekssn.ac.id

 

Universitas yang ada jurusan Cyber Security selanjutnya adalah Politeknik Siber dan Sandi Negara (SSN). Kampus ini punya jurusan D4 Rekayasa Keamanan Siber yang langsung menyentuh inti soal pertahanan digital.

 

Sebagai sekolah kedinasan di bawah Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), kurikulumnya memang dirancang khusus untuk menjawab tantangan tugas Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di ranah keamanan siber.

 

Mahasiswa di sini juga belajar banyak hal teknis seperti pengamanan sistem, analisis ancaman, dan rekayasa keamanan digital. Semuanya dibentuk buat menghadapi kondisi nyata yang dihadapi lembaga-lembaga strategis.

10. Universitas Telkom

Buat kamu yang penasaran sama kampus swasta yang punya jurusan terkait cyber security, Universitas Telkom bisa jadi salah satu contohnya. Kampus ini berlokasi di Kabupaten Bandung dan punya beberapa program studi yang bahas keamanan digital.

 

Untuk jenjang S2, ada program studi Cyber Security and Digital Forensic yang fokusnya di ranah perlindungan data dan forensik digital. Sedangkan di jenjang S1, jurusan Teknologi Informasi juga menyentuh topik-topik seperti IoT dan cyber security.

11. Politeknik Bhakti Semesta

Di wilayah Jawa Tengah, kampus Politeknik Bhakti Semesta Salatiga termasuk salah satu yang punya jurusan terkait cyber security. Yap, Program D4 Rekayasa Keamanan Siber di kampus ini fokus pada aspek keamanan digital yang aplikatif.

 

Lulusan dari jurusan ini disiapkan jadi sarjana terapan dengan keahlian di bidang keamanan siber, aplikasi, dan jaringan komputer. Makanya, pas buat kamu yang pengen ngulik dunia sistem pertahanan digital secara praktis.

12. Politeknik Piksi Input Serang

Di Provinsi Banten juga ada kampus swasta yang punya jurusan Cyber Security, yaitu Politeknik Piksi Input Serang (PIS). Kampus ini menawarkan Program Studi S1 Rekayasa Keamanan Cyber dengan materi yang fokus pada perlindungan dan pengujian sistem digital.

 

Program ini cocok buat kamu yang pengen belajar jadi Penetration Tester (Pentest), Network Security Admin, atau Secure Software Developer. Kurikulumnya juga dirancang biar mahasiswa siap terjun langsung ke dunia keamanan siber.

13. Politeknik Negeri Cilacap

Terakhir, universitas yang ada jurusan Cyber Security di Indonesia adalah Politeknik Negeri Cilacap (PNC). Kampus negeri yang berlokasi di Jawa Tengah ini punya program D4 Rekayasa Keamanan Siber.

 

Di sini, kamu bakal belajar mengenai Pengantar Keamanan Siber, Jaringan Komputer, dan Kriptografi. Jurusan ini cocok buat kamu yang tertarik mendalami aspek teknis dan strategis dalam dunia keamanan digital.

 

Adapun lulusannya dibekali skill buat kerja sebagai Cyber Security Analyst, Network Admin, atau Vulnerability Assessment Analyst.

 

Baca Juga: Daftar Mata Kuliah S1 Sistem Informasi Universitas Cakrawala? Cek Disini!

Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Cyber Security

 

Setelah tahu beberapa universitas yang menyediakan jurusan cyber security, mungkin kamu jadi penasaran juga: sebenarnya, apa aja sih yang dipelajari di dalamnya? Ternyata, materi yang diajarkan nggak cuma soal hacking, tapi juga banyak hal teknis dan strategis lainnya.

 

Supaya kamu punya gambaran lebih jelas, yuk kita intip beberapa mata kuliah inti yang umumnya dipelajari di jurusan cyber security berikut ini:

  • Computer Network - Mata kuliah ini membahas cara komputer saling terhubung dan bertukar data lewat jaringan.
  • Cyber Law - Kamu akan belajar tentang aturan hukum yang mengatur dunia internet dan keamanan data.
  • Database System - Mata kuliah ini mengajarkan cara menyimpan, mengatur, dan mengelola data dalam sistem komputer.
  • Data Structure - Mempelajari bagaimana data disusun dan diatur agar lebih mudah diproses oleh program.
  • Network Penetration Testing - Di sini kamu belajar cara menguji keamanan jaringan dengan mensimulasikan serangan siber.
  • Cyber Forensic - Mata kuliah ini membahas cara melacak dan menyelidiki jejak digital dari kejahatan siber.
  • Human and Computer Interaction - Kamu akan mempelajari cara membuat teknologi yang nyaman dan mudah digunakan oleh manusia.
  • Design Methods Program - Mata kuliah ini mengajarkan langkah-langkah merancang program komputer yang rapi dan efisien.
  • Network Cryptography - Kamu akan belajar teknik mengamankan data agar tidak mudah dibaca orang yang tidak berkepentingan.
  • Artificial Intelligence - Mata kuliah ini mempelajari cara mengembangkan sistem yang menyimulasikan kecerdasan manusia, seperti mengenali pola atau membuat keputusan sederhana.

Kuliah Cyber Security yang Unggul & Siap Kerja? Universitas Cakrawala Aja!

Nah, itu dia deretan universitas yang punya jurusan cyber security serta gambaran mata kuliah yang dipelajari. Dari situ, kamu jadi punya bayangan kan, kayak apa sih jurusan ini dan hal-hal apa aja yang akan kamu pelajari?

 

Kalau kamu tertarik kuliah di bidang IT dan pengelolaan sistem informasi digital, Program Studi S1 Sistem Informasi di Universitas Cakrawala bisa jadi pilihan yang pas.

 

Di jurusan ini, kamu nggak cuma belajar soal data dan sistem, tapi juga ada materi terkait keamanan siber yang relevan banget buat dunia kerja sekarang. Serunya lagi, proses belajarnya langsung dibimbing oleh dosen-dosen praktisi yang berpengalaman, lho!

 

Terus, Universitas Cakrawala juga punya Program 1 Tahun Fokus: kuliah 3 tahun dan lanjut magang 1 tahun di perusahaan mitra. Plus, ada penyaluran kerja ke 840+ perusahaan, jadi makin terbuka deh peluang kamu buat langsung kerja setelah lulus!

 

So, kalau kamu pengen kuliah yang siapin kamu terjun ke dunia kerja dengan skill sistem informasi dan keamanan digital, Universitas Cakrawala jawabannya. Yuk, daftar sekarang di sini dan mulai langkah awal buat masa depanmu!

Referensi

  1. Kebocoran Data Kembali Terjadi, Sukamta: Ini Alarm Keras Buat Pemerintah! [Buka]
Banner Picture

Kategori:

Computer Science

Cakrawala

Share

Penulis

Rahmawati

Rahmawati adalah SEO Content Writer dengan satu tahun pengalaman dalam menulis konten. Dari pengalamannya, Ia senang menciptakan artikel yang informatif untuk audiens di berbagai industri, mulai dari edukasi, media, finansial, hingga otomotif.

Reviewer Expert

Andhika, S.Kom, M.Kom.

Andhika, S.Kom., M.Kom. adalah Kepala Program Studi Ilmu Komputer di Universitas Cakrawala dengan pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai dosen di bidang Ilmu Komputer. Ia memiliki keahlian luas dalam pengembangan perangkat lunak, mencakup iOS Development, Web Development, SaaS Development, Software Testing, Android Development, Database Development, Application Development, Custom Software Development, Enterprise Content Management, serta Mobile Application Development.

Logo Cakrawala Black

Jl. Kemang Timur No.1, RT.14/RW.8, Pejaten Barat, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12510

© 2023 Cakrawala University. All Rights Reserved.