Jurusan Manajemen Pemasaran Kerja Apa? Ini 10 Kariernya

Jurusan Manajemen Pemasaran Kerja Apa? Ini 10 Kariernya

Digital Business
Tayang 09 April 2025
Diperbarui 14 April 2025
Waktu Baca 10 Minutes

Sudah Direview Oleh Najla Claryssa, MBA

Ditulis oleh

Alifia Kamila

Mencari kerja di Indonesia menjadi tantangan besar bagi fresh graduates. Badan Pusat Statistik mengungkapkan kalau jumlah pengangguran lulusan universitas di Indonesia ada 842.378 orang pada 2024. Angka ini meningkat cukup signifikan dari 495.143 orang pada 2014. 

Namun, bukan berarti nggak ada cara untuk menghadapi situasi ini. Salah satu langkah yang bisa kamu lakukan adalah dengan memilih jurusan dengan prospek kerja menjanjikan. 

Nah, Manajemen Pemasaran menjadi jurusan yang patut dipertimbangkan. Saat ini, nggak bisa dipungkiri kalau seluruh perusahaan pasti membutuhkan tim pemasaran untuk menjangkau pelanggan lebih luas. 

Lantas, jurusan Manajemen Pemasaran bisa kerja apa saja? Biar nggak penasaran, kamu bisa cek 10 rekomendasinya berikut ini!

Apa Itu Jurusan Manajemen Pemasaran?

Jurusan Manajemen Pemasaran adalah program studi yang fokus pada strategi pemasaran, perilaku konsumen, serta pengelolaan merek dan produk. 

Mahasiswa di jurusan ini akan belajar bagaimana membuat strategi pemasaran yang efektif, memahami tren pasar, dan mengembangkan kampanye promosi yang menarik.

Selama ini, masih banyak yang beranggapan kalau pemasaran hanya sekadar soal jualan. Padahal, bidang ini juga berperan dalam membangun citra merek, menarik perhatian konsumen, hingga menciptakan strategi bisnis yang tepat. 

Selain teori, kamu juga bakal diajak praktik langsung, seperti riset pasar, analisis data, serta pengelolaan media digital. 

Apalagi, di era digital seperti sekarang, pemasaran nggak lagi cuma pakai cara konvensional, tapi juga mengandalkan teknologi, mulai dari digital marketing, SEO, hingga social media advertising.

Baca Juga: 10 Tugas Digital Marketing, Ternyata Nggak Cuma Bikin Konten!

banner bisdig

10 Prospek Kerja dan Gaji Lulusan Manajemen Pemasaran

Jurusan Manajemen Pemasaran nggak cuma ngajarin teori bisnis, tapi juga ngebekalin kamu dengan keterampilan praktis buat terjun ke dunia kerja. 

Di era persaingan kerja yang makin ketat, punya keahlian di bidang pemasaran bisa jadi nilai plus karena semua bisnis butuh strategi pemasaran yang kuat. 

Bahkan, Bureau of Labor Statistics menunjukkan kalau pekerjaan di bidang pemasaran meningkat sebanyak 8 persen dari 2023 hingga 2033. 

Nah, buat kamu yang penasaran soal profesi buat lulusan Manajemen Pemasaran, berikut ini beberapa rekomendasinya lengkap dengan tugas, keahlian yang dibutuhkan, serta perkiraan gajinya!

1. Marketing Manager

Prospek pertama yang paling banyak dilirik oleh lulusan Manajemen Pemasaran adalah Marketing Manager. Tugasnya meliputi perencanaan dan pelaksanaan strategi pemasaran perusahaan. 

Pekerjaan ini menuntut kreativitas dalam menyusun kampanye pemasaran, serta analisis yang kuat buat memahami tren pasar dan perilaku konsumen.

Untuk menekuni profesi ini, kamu butuh keterampilan di bidang perencanaan strategis, kepemimpinan, analisis data, serta komunikasi yang efektif. Selain itu, pemahaman mendalam tentang digital marketing dan branding juga bakal jadi nilai tambah.

Gaji seorang Marketing Manager cukup menjanjikan, tergantung pengalaman dan perusahaan tempat bekerja. Rata-rata, profesi ini menawarkan penghasilan antara Rp12.000.000 – Rp36.000.000 per bulan.

Sebagai seorang Marketing Manager, kamu punya beberapa tanggung jawab berikut ini:

  • Merancang dan mengimplementasikan strategi pemasaran
  • Mengelola anggaran pemasaran
  • Menganalisis tren pasar dan kebutuhan konsumen
  • Bekerja sama dengan tim kreatif dan penjualan
  • Mengevaluasi efektivitas kampanye pemasaran

2. Brand Manager

Brand Manager adalah profesi yang fokus pada pengelolaan dan pengembangan identitas merek suatu perusahaan. Tugas utamanya memastikan bahwa brand tetap menarik di mata konsumen dan mampu bersaing di pasar.

Untuk sukses di bidang ini, kamu harus punya kreativitas tinggi, pemahaman tentang perilaku konsumen, serta keterampilan analisis pasar. Skill ini dibutuhin banget supaya perusahaan kamu bisa terlihat beda dari para pesaing. 

Selain itu, kemampuan komunikasi yang baik juga penting karena Brand Manager sering berkolaborasi dengan berbagai tim.

Gaji seorang Brand Manager bervariasi tergantung pengalaman dan industri. Untuk pemula, rata-rata gajinya sekitar Rp8.000.000 per bulan, sementara posisi senior bisa mencapai Rp16.000.000 per bulan.

Sebagai seorang Brand Manager, berikut ini beberapa tugas yang harus dijalankan:

  • Menyusun strategi branding perusahaan
  • Mengawasi kampanye pemasaran dan promosi
  • Menganalisis persepsi konsumen terhadap merek
  • Berkolaborasi dengan tim desain dan pemasaran
  • Memantau performa produk di pasar

3. Digital Marketing Specialist

Di era digital, peran Digital Marketing Specialist makin dibutuhkan buat memaksimalkan strategi pemasaran online. Menurut data terbaru, pekerjaan ini diperkirakan akan meningkat sebanyak 9,1 persen dari 2023 hingga 2028

Seperti namanya, Digital Marketing Specialist punya peran besar pada promosi produk atau layanan melalui platform digital, seperti media sosial, website, dan iklan berbayar.

Keterampilan yang dibutuhkan untuk pekerjaan ini mencakup SEO, SEM, social media marketing, analisis data, serta kemampuan membuat konten yang menarik. 

Gaji seorang Digital Marketing Specialist pun nggak kalah menggiurkan, lho! Pemula biasanya mendapatkan sekitar Rp5.700.000 per bulan, sedangkan posisi senior bisa mencapai Rp12.400.000 per bulan.

Berikut beberapa tugas utama seorang Digital Marketing Specialist:

  • Merancang strategi pemasaran digital
  • Mengelola kampanye iklan online
  • Menganalisis data performa iklan dan strategi pemasaran
  • Berkolaborasi dengan tim kreatif untuk pengembangan konten
  • Memantau tren digital terbaru dan menerapkannya dalam strategi

4. Sales Manager

Sales Manager bertanggung jawab untuk meningkatkan penjualan produk atau layanan perusahaan. 

Berbeda dengan Marketing Manager yang fokus pada pemasaran, posisi ini lebih mengedepankan penjualan. Jadi, kamu bersama tim penjualan nantinya saling bekerja sama untuk mencapai target dan mengembangkan strategi yang efektif.

Untuk menjadi Sales Manager, kamu perlu memiliki keterampilan dalam negosiasi, kepemimpinan, serta analisis data. Pemahaman tentang produk dan kebutuhan pasar juga sangat penting agar strategi penjualan lebih efektif.

Gaji seorang Sales Manager berkisar antara Rp11.000.000 – Rp14.000.000 per bulan, tergantung pada pengalaman dan industri tempat bekerja. Beberapa perusahaan bahkan memberikan bonus tambahan bagi yang berhasil mencapai target.

Sebagai seorang Sales Manager, kamu akan bertanggung jawab atas beberapa tugas berikut:

  • Menetapkan target dan strategi penjualan
  • Melatih dan membimbing tim sales
  • Menganalisis data penjualan untuk meningkatkan performa
  • Membangun relasi dengan klien dan mitra bisnis
  • Mengembangkan strategi untuk menarik pelanggan baru

5. Market Research Analyst

Kamu suka riset dan menganalisis sesuatu? Tandanya, Market Research Analyst menjadi peluang karier yang tepat. 

Sebab, Market Research Analyst bertugas mengumpulkan dan menganalisis data pasar untuk membantu perusahaan memahami tren, preferensi pelanggan, dan peluang bisnis. 

Skill utama yang dibutuhkan adalah analisis data, pemahaman statistik, serta pemikiran kritis. Selain itu, kamu juga harus bisa menyusun laporan dan menyampaikan hasil analisis dengan jelas.

Gaji seorang Market Research Analyst di Indonesia berkisar antara Rp5.000.000 – Rp12.000.000 per bulan, tergantung pada pengalaman dan kebijakan dari perusahaan tempat bekerja.

Kalau tertarik dengan profesi Market Research Analyst, ini dia beberapa tugas yang akan kamu jalankan:

  • Mengumpulkan data pasar melalui survei dan wawancara
  • Menganalisis data menggunakan berbagai metode statistik
  • Membuat laporan hasil riset untuk membantu pengambilan keputusan
  • Mengidentifikasi tren dan pola perilaku konsumen
  • Memberikan rekomendasi strategi pemasaran berdasarkan analisis

6. Public Relations Specialist

pr specialist

Sumber: Freepik

Public Relations (PR) Specialist jadi garda terdepan buat membangun citra positif perusahaan di mata publik. Tugasnya mencakup manajemen komunikasi, hubungan media, serta penyusunan strategi branding.

Sebagai PR Specialist, komunikasi menjadi skill yang paling dibutuhkan. Nggak cuma itu, kamu juga harus menguasai kemampuan menulis, pemahaman tentang media, strategi komunikasi.

Di Indonesia, gaji seorang PR Specialist bisa mencapai rata-rata Rp5.000.000 – Rp10.000.000 per bulan.

Selain bertugas menjaga kesan positif, Public Relations Specialist juga punya beberapa tanggung jawab lain meliputi:

  • Menulis siaran pers dan materi komunikasi perusahaan
  • Menjalin hubungan dengan media dan mitra bisnis
  • Mengelola citra perusahaan di media sosial
  • Menangani krisis komunikasi dan strategi pemulihannya
  • Menganalisis efektivitas kampanye PR

7. Content Marketing Specialist

Content Marketing Specialist cocok banget buat kamu yang jago bikin konten. Nggak cuma itu, kamu juga bakal bertanggung jawab menciptakan strategi pemasaran berbasis konten yang menarik dan relevan bagi audiens.

Sebagai Content Marketing Specialist, kamu pastinya harus menguasai skill yang berkaitan dengan produksi konten. Mulai dari storytelling, SEO, riset pasar, dan kemampuan analisis data.

Untuk fresh graduates, kamu akan memperoleh gaji Rp6.000.000. Lain halnya kalau kamu udah di posisi senior yang bisa mengantongi gaji hingga Rp10.000.000 per bulan atau bahkan lebih. 

Adapun berikut beberapa tugas seorang Content Marketing Specialist:

  • Merancang strategi konten pemasaran
  • Menulis artikel, blog, dan materi promosi lainnya
  • Menganalisis performa konten berdasarkan data
  • Mengelola distribusi konten melalui berbagai platform
  • Berkolaborasi dengan tim desain dan media sosial

8. Advertising Manager

Sebagai Advertising Manager, kamu bakal menangani strategi periklanan perusahaan, baik itu di media digital maupun konvensional. Peran ini penting banget buat meningkatkan brand awareness dan menarik lebih banyak pelanggan.

Nantinya, kamu harus punya keterampilan dalam merancang kampanye iklan, memahami target audiens, serta menganalisis efektivitas iklan. Selain itu, kreativitas dan pemahaman tentang tren industri periklanan juga jadi nilai tambah.

Gaji seorang Advertising Manager berkisar antara Rp5.000.000 – Rp10.000.000 per bulan, tergantung pengalaman dan skala perusahaan tempat bekerja.

Beberapa tugas yang akan kamu jalani sebagai Advertising Manager meliputi:

  • Merancang dan mengelola kampanye iklan
  • Mengawasi tim kreatif dalam pembuatan materi promosi
  • Menganalisis efektivitas iklan berdasarkan data performa
  • Mengalokasikan anggaran iklan secara efisien
  • Berkolaborasi dengan tim pemasaran dan sales untuk mencapai target bisnis

9. E-commerce Specialist

Kamu pasti nggak asing sama perusahaan e-commerce, seperti Shopee, Tokopedia, atau website perusahaan. 

Nah, E-commerce Specialist adalah orang-orang di balik platform tersebut. Mereka bertanggung jawab atas strategi pemasaran dan penjualan di platform online.

Skill yang diperlukan dalam pekerjaan ini mencakup pemahaman tentang digital marketing, SEO, strategi pricing, serta analisis data. Kemampuan menggunakan berbagai platform e-commerce dan memahami perilaku belanja online juga nggak kalah penting.

Gaji seorang E-commerce Specialist berkisar antara Rp5.000.000 – Rp11.000.000 per bulan, tergantung pengalaman dan industri tempat bekerja.

Sebagai seorang E-commerce Specialist, berikut beberapa tugas yang akan kamu jalankan:

  • Mengoptimalkan strategi pemasaran di marketplace dan website e-commerce
  • Mengelola promosi dan diskon untuk meningkatkan penjualan
  • Menganalisis data penjualan dan tren pasar
  • Mengembangkan strategi customer engagement
  • Bekerja sama dengan tim logistik dan customer service untuk memastikan kepuasan pelanggan

10. Business Development Manager

Prospek karier terakhir yang bisa kamu tempuh sebagai lulusan Manajemen Pemasaran adalah Business Development Manager berperan. 

Tugasnya meliputi pengembangan bisnis perusahaan dengan mencari peluang baru, menjalin kemitraan, dan meningkatkan pendapatan. Profesi ini menggabungkan keterampilan pemasaran, negosiasi, dan strategi bisnis.

Kamu jelas harus memiliki kemampuan analisis pasar, negosiasi yang kuat, serta pemikiran strategis. Selain itu, komunikasi interpersonal yang baik juga menjadi modal penting karena profesi ini banyak berhubungan dengan mitra bisnis dan klien.

Gajinya pun kompetitif! Business Development Manager bisa mengantongi gaji Rp12.000.000 - Rp37.000.000 per bulan, tergantung pengalaman dan industri tempat bekerja.

Berikut beberapa tugas yang harus kamu jalankan selama berkarier sebagai Business Development Manager:

  • Mengidentifikasi peluang bisnis baru
  • Membangun dan menjaga hubungan dengan mitra bisnis
  • Menyusun strategi pengembangan bisnis jangka panjang
  • Menganalisis tren pasar untuk meningkatkan daya saing perusahaan
  • Berkoordinasi dengan tim pemasaran dan sales untuk mencapai target bisnis

Baca Juga: 10 Manfaat Digital Marketing Buat Perkembangan Bisnis Kamu

Kejar Karier Impian Bersama Cakrawala University!

Itu tadi 10 rekomendasi karier yang bisa kamu jalani setelah lulus dari jurusan Manajemen Pemasaran. Menarik banget, kan?

 

Kini, saat yang tepat buat memulai langkah di bidang pemasaran. Kamu bisa bergabung dengan S1 Bisnis Digital di Cakrawala University untuk memperdalam pengetahuan dan skill seputar manajemen pemasaran. 

 

Selain itu, kamu juga bakal belajar lebih jauh tentang bisnis dengan kurikulum berbasis industri dan bimbingan dari dosen praktisi berpengalaman. 

 

Di sini, ada Program 1 Tahun Fokus yang memberi kesempatan untuk belajar di kelas selama 3 tahun + 1 tahun terakhir mengikuti magang atau proyek bersama perusahaan mitra. 

 

Cakrawala University juga punya Program Penyaluran Kerja yang terhubung dengan 840+ mitra. Dengan begitu, kamu nggak perlu khawatir lagi soal peluang karier setelah lulus. 

 

Segera jadi bagian Cakrawala University sekarang juga! Konsultasi lebih lanjut bisa dilakukan di sini.

 

Referensi

  1. Advertising, Promotions, and Marketing Managers [Buka]
  2. Digital Marketing Market Report and Forecast 2023-2028 [Buka]
  3. Salary: Marketing Manager in Jakarta, Indonesia 2025 [Buka]
  4. Brand Manager Salary [Buka]
  5. Digital Marketing Specialist in Indonesia 2025 - Salary [Buka]
  6. Sales Manager Salary [Buka]
  7. Salary: Market Research Analyst in Indonesia 2025 [Buka]
  8. Salary: Public Relations Specialist in Jakarta, Indonesia 2025 [Buka]
  9. Content Marketing Specialist in Indonesia 2025 - Salary [Buka]
  10. Salary: Advertising Manager in Jakarta, Indonesia 2025 [Buka]
  11. Salary: Ecommerce Specialist in Jakarta, Indonesia 2025 [Buka]
  12. Salary: Business Development Manager in Indonesia 2025 [Buka]
Banner Picture

Kategori:

Digital Business

Cakrawala

Share

Penulis

Alifia Kamila

Alifia adalah seorang lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang menaruh minat mendalam di bidang kepenulisan. Sebagai SEO Content Writer Cakrawala University, Alifia menulis berbagai konten berkaitan dengan pendidikan, karier, dan pengembangan diri.

Reviewer Expert

Najla Claryssa, MBA

Najla Claryssa, MBA, merupakan Kepala Program Studi Jurusan Bisnis Digital di Universitas Cakrawala. Sebelumnya, ia merupakan bagian dari Tim Strategi Global di TikTok (ByteDance), dengan tanggung jawab dalam perumusan strategi bisnis di Asia Tenggara. Ia juga memiliki pengalaman di bidang Business Strategy & Business Analysis di Shopee serta Grup GO-TO, serta berperan sebagai advisor manajemen dalam berbagai proyek pengembangan perusahaan teknologi. Najla merupakan lulusan University of New South Wales, Sydney, dengan latar belakang akademik yang mendukung keahliannya di dunia bisnis digital.

Logo Cakrawala Black

Jl. Kemang Timur No.1, RT.14/RW.8, Pejaten Barat, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12510

© 2023 Cakrawala University. All Rights Reserved.